
Kegiatan ini juga dilandasi oleh suatu pemikiran akan pentingnya partisipasi warganegara dalam masyarakat demokratis. Partisipasi tersebut harus didasarkan pada pengetahuan, refleksi kritis, dan pemahaman serta penerimaan akan hak-hak dan tanggung jawab masyarakat selaku warganegara.
Untuk itu, salah satu upaya yang dilakukan adalah dengan memberikan sosialisasi tentang pentingnya peran serta masyarakat dalam Pemilu dan Pemilukada. Sehingga masyarakat diharapkan dapat memiliki political knowledge, awareness, attitude, political efficacy, dan political participition untuk mengambil keputusan politik secara rasional dan menguntungkan bagi dirinya juga bagi masyarakat dan bangsa.
Kegiatan ini menghadirkan pembicara dari Badan Kesbangpol Kabupaten Tanggamus dan pembicara dari KPU Kabupaten Tanggamus. Hadir dalam acara ini, Tokoh Masyarakat, Tokoh Adat dan Tokoh Pemuda yang ada di wilayah Kabupaten Tanggamus.
Melalui kegiatan ini diharapkan dapat membangun kesadaran bersama untuk meningkatkan peran serta masyarakat dalam pelaksanaan Pemilu dan Pemilukada, khususnya di Kabupaten Tanggamus. Apalagi pada akhir Tahun 2012 mendatang Kabupaten Tanggamus akan melaksanakan perhelatan politik berupa Pemilukada.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar